Ini dia Manfaat Tepung Tapioka Untuk Kesehatan

Tepung kanji atau yang dengan nama lain tepung tapioka adalah salah satu jenis tepung yang sering digunakan sebagai bahan dasar pembuatan berbagai makanan. Tepung yang terbuat dari singkong ini bebas dari gluten sehingga aman dikonsumsi bagi mereka yang alergi terhadap gluten. Selain itu, tepung kanji ini juga mengandung tembaga, selenium, mangan, kalsium, zat besi, asam folat, B6 dan panthothenic.  Yang mana, semua kandungan tersebut sangat bermanfaat untuk kesehatan.

Lalu apa saja manfaat tepung tapioka ini untuk kesehatan? Maka dari itu, mari kita simak ulasan selengkapnya berikut ini.

  1. Menyehatkan Pencernaan

Manfaat tepung tapioka untuk kesehatan yang pertama adalah dapat menyehatkan pencernaan. Seperti yang diketahui bahwa tepung tapioka memiliki kandungan serat yang tinggi yang bekerja secara efektif untuk menyehatkan pencernaan. Dengan mengosumsi tepung tapioka diyakini mampu memcegah sembelit, nyeri usus, perut kembung, dan bahkan kanker usus.

  1. Menjaga Tekanan Darah

Manfaat tepung tapioka berikutnya adalah menjaga tekanan darah. Hal ini dikarenakan kandungan kalium yang ada di dalam tepung tapioka ini mampu menjaga tekana darah bisa tetap normal dan sangat baik untuk kesehatan jantung. Nah, jika anda memiliki tekanan darah tinggi dan rendah yang dapat mengancam bagi kesehatan tubuh, Maka anda bisa coba mengonsumsi tepung kanji ini.

  1. Membantu Menaikkan Berat Badan

Bagi anda yang ingin coba menaikkan berat badan bisa coba mengonsumsi makanan dari olahan tepung tapioka. Dalam hal ini, ada sebuah penelitian yang mengatakan bahwa kandungan karbohidrat pada tepung tapioka ini mampu membantu menaikkan berat badan. Jadi tepung kanji ini sangat cocok bagi anda yang berbadan kurus dan ingin menaikkan berat badannya.

  1. Menambah Nutrisi Pada Tulang

Manfaat lainnya yang bisa didapatkan dari tepung tapioka ini adalah dapat menambah nutrisi pada tulang. Dengan mengonsumsi makanan dari olahan tepung tapioka bisa mencegah osteoporosis.

Seperti yang diketahui bahwa osteoporosis ini adalah salah satu jenis penyakit tulang yang disebabkan terjadinya kerapuhan tulang seiiring bertambahnya usia. Hal ini dikarenakan tepung kanji memiliki kandungan zat besi, kalsium, dan vitamin K yang bermanfaat untuk kesehatan tulang.

  1. Mengatasi Asam Lambung

Maag merupakan suatu penyakit dimana kondisi perut merasakan nyeri yang berasal dari lambung. Banyak faktor yang menyebabkan maag ini. diataranya adalah pola makan yang tidak teratur, stres, penggunaan obat-obatan yang terlalu keras, mengosumsi alkohol, merokok, dan lain sebagainya.

Nah, untuk mengatasi hal tersebut, anda bisa coba mengonsumsi tepung tapioka. Sebab, tepung tapioka yang terbuat dari bahan dasar singkng ini memiliki sifat untuk bisa merekatka bahan-bahan lainnya. Maka dari itu, dengan mengonsumsi tepung tapioka bisa membantu menebalkan lapisan lambung secara alami sehingga asam lambung pun bisa teratasi.

  1. Tinggi Asam Folat

Perlu diketahui bahwa tepung tapioka ini mengandung asam folat dan vitamin B kompleks yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

  1. Melancarkan Sirkulasi Darah

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya bahwa tepung tapioka ini mengandung zat besi yang sangat dibutuhkan untuk tubuh. Yang mana, zat besi ini berfungsi untuk menghasilkan sel darah baru, mencegah anemia, dan melancarkan sirkulasi darah.

  1. Mendukung Sistem Metabolisme

Manfaat tepung tapioka untuk kesehatan yang terakhir adalah mendukung sustem metabolisme. Hal ini dikarenakan tepung kanji ini mengandung protein nabati yang sangat bermanfaat untuk meningkatkan sistem metabolisme dalam tubuh.


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *